10 Pantai di Indramayu yang Menakjubkan: Siap-siap Terpukau!

Ingin tahu mana saja pantai terbaik yang wajib dikunjungi di Indramayu? Kamu nggak akan kecewa setelah membaca artikel kami ini! Kami akan mengajakmu menjelajahi 10 pantai menakjubkan di Indramayu yang nggak hanya mempesona, tapi juga siap membuat liburanmu jadi pengalaman yang nggak terlupakan.

1. Pantai Karangsong

Pantai Indramayu Pantai Karangsong
Pantai Kerangsong, Indramayu, Jawa Barat.
LokasiBlok Jl. Wanasari, Karangsong, Indramayu, Indramayu, Jawa Barat , Indonesia (Cek di Google Maps)
Jam bukaSetiap hari, 08.00–17.00 WIB
Harga tiket masuk (HTM)Motor: Rp5.000
Mobil: Rp10.000
Memasuki kawasan Ekowisata Hutan Mangrove: Rp15.000/orang
Wisata menarik terdekat» Wisata Pantai Tambak Indah (11 menit (3.6 km) via Jl. Pantai Song)
» Wisata Hutan Mangrove (1 menit (90 m ) dari Pantai Karangsong)
». Pantai Balongan Indah (29 menit (12.3 km) via Jl. Indramayu-Cirebon)
Kuliner enak terdekat» Rumah Mertua (18 menit (7.0 km) via Jl. Tambak Raya)
» Rumah Makan Dasem (11 menit (4.2 km) via Jl. Pantai Song and Jl. Tambak Raya)
» Panorama Restaurant (8 menit (2.8 km) via Jl. Pantai Song)
Rute dari Indramayu16 mnt (7,0 km) lewat Jl. Pantai Song (Cek rute di Google Maps)
Rating pantai4,2/5 dari 231 ulasan Google

Buat kamu yang ingin mengunjungi pantai di Indramayu sekaligus menikmati kawasan hutan mangrove, Pantai Karangsong bisa dijadikan alternatif. Di kawasan ini setidaknya terdapat ribuan pohon mangrove dari berbagai jenis. Aktivitas liburan di ekowisata mangrove ini cenderung menjadi favorit para wisatawan.

Di sini, kamu juga bisa menyaksikan secara langsung kegiatan masyarakat setempat yang kehidupannya bergantung kepada pantai ini. Tak jarang, wisatawan akan disuguhi pemandangan nelayan lokal yang mencari ikan, hingga riuhnya suasana pelelangan ikan.

Daya tarik lainnya adalah kamu bisa mendekati dua buah batu berukuran besar ketika waktunya air surut. Biasanya, hal itu terjadi waktu pagi atau sore. Kesempatan ini bisa kamu nikmati apabila mengunjunginya di waktu yang tepat. Sebab, saat air laut sudah pasang kembali, area ini akan tergenang oleh air laut.

Pantai Karangsong ini berjarak sekitar 8 km dari Indramayu dan bisa ditempuh dengan motor atau mobil. Kalau berangkat dari arah Jakarta, kamu bisa melalui rute Jati Barang menuju pusat Kota Indramayu. Jika dari arah Cirebon, lewatlah Bunderan Kijang lalu belok kanan ke arah Jl. Pahlawan.

Dari Jl. Pahlawan, lurus sampai kamu menemukan Jembatan Cimanuk, kemudian belok kiri sampai ketemu Gapura Besar Desa Karangsong. Pantai Karangsong berjarak sekitar 3 kamu dari tempat tersebut.

2. Pantai Wisata Tirtamaya

Pantai Indramayu Pantai Wisata Tirtamaya
Pantai Wisata Tirtamaya, Indramayu, Jawa Barat.
LokasiJuntikedokan, Juntinyuat, Indramayu, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam bukaSetiap hari, 08.00 – 17.00 WIB
Harga tiket masuk (HTM)Anak-anak: Rp5.000 (hari biasa) & Rp6.000 (akhir pekan)
Dewasa: Rp10.000 (hari biasa) & Rp12.000 (akhir pekan)
Wisata menarik terdekat» Pantai Junti (3 menit (1.2 km) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat)
» Pantai Ketapang (11 menit (4.7 km) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat)
Kuliner enak terdekat» Ikan Bakar Mina Ayu (5 menit (1.8 km) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat)
» Ikan Bakar Perdut (6 menit (2.0 km) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat)
» Sate Junti Mang Rum (6 menit (3.6 km) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat)
Rute dari Indramayu16 mnt (13,2 km) lewat Jl. Soekarno Hatta dan Jl. Raya Mulya Asri (Cek rute di Google Maps)
Rating pantai4,1/5 dari 975 ulasan Google

Pantai Tirtamaya termasuk pantai di jawa barat yang bagus dan cukup populer. Meskipun bukan kawasan pantai berpasir putih, Pantai Tirtamaya menyuguhkan air laut yang jernih dan ombaknya tidak terlalu tinggi. Sehingga, pantai ini cukup aman bagi wisatawan yang ingin bermain di pantai ini. Bahkan, kamu juga bisa berenang di sini, loh. Kalau tidak percaya diri, kamu bisa menyewa ban yang telah disediakan. Kamu dapat merasakan mengapung di area pantai.

Tak ingin berenang dan hanya ingin memandangi pesona pantai yang indah? Kamu bisa bersantai di bawah pohon yang teduh di sekitar pantai. Pantai ini juga menyediakan saung yang bisa digunakan wisatawan. Mereka dapat sekadar bersantai dan menikmati pemandangan.

Saat mengunjungi destinasi ini, tak ada salahnya untuk menyewa perahu yang akan mengantarkan wisatawan mengelilingi lautan. Menariknya lagi, Pantai Wisata Tirtamaya memiliki situs perahu kuno yang berada di sebuah museum di kawasan pantai. Menurut catatan sejarah, dulunya pantai Tirtamaya merupakan tempat berlabuhnya Ki Buyut Tuban.

Dari pusat kota, lantai ini bisa ditempuh dalam waktu kurang lebih 20 menit berkendara. Cukup dekat, bukan?

3. Pantai Balongan Indah

Pantai Indramayu Pantai Balongan Indah
Pantai Balongan Indah, Indramayu, Jawa Barat.
LokasiJalan Raya Balongan, Balongan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam bukaSetiap hari, 24 jam
Harga tiket masuk (HTM)Rp5.000/orang
Wisata menarik terdekat» Pantai Wisata Tirtamaya (19 menit (10.2 km) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu)
» Pantai Tirta Ayu (7 menit (1.8 km) via Jl. Tirta ayu)
» Taman Cimanuk (23 menit (8.7 km) via Jl. Indramayu-Cirebon and Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Ir. H. Juanda)
Kuliner enak terdekat» Rumah Mertua (16 menit (6.6 km) via Jl. Indramayu-Cirebon and Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Ir. H. Juanda)
» Mrs. Seha Restaurant (19 menit (7.4 km) via Jl. Indramayu-Cirebon and Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Ir. H. Juanda)
Rute dari Indramayu16 mnt (8,2 km) lewat Jl. Gatot Subroto, Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Ir. H. Juanda, dan Jl. Indramayu-Cirebon (Cek rute di Google Maps)
Rating pantai4,2/5 dari 938 ulasan Google

Pantai Balongan Indah adalah salah satu destinasi wisata Indramayu yang memiliki pesona tersendiri. Pantai ini memiliki sebutan Pantai Bali. Bukan karena kawasannya yang mirip dengan pantai-pantai yang ada di Pulau Dewata. Namun, Bali merupakan singkatan dari Balongan Indah.

Pantai ini memiliki pasir berwarna hitam, tetapi sangat halus dan cocok untuk dijadikan arena bermain anak-anak. Selagi menunggu anak-anak bermain, kamu dapat menikmati pemandangan khas pantai yang memesona. Apalagi di momen sunset. Jangan lupa siapkan kameramu untuk mengabadikan momen indah ini.

Karena ombaknya yang tidak terlalu tinggi, kamu juga bisa berenang di area pantai ini. Namun, tetap berhati-hati, ya.

Pantai Balongan Indah bisa kamu tempuh dalam waktu yang cukup singkat dari pusat Kota Indramayu. Waktunya sekitar 16 menit saja yang bisa dilalui via jalur Lohbener – Cirebon atau Jl. Indramayu – Cirebon.

Baca terus: 10 Wisata Pantai Terdekat dari Cirebon yang Lagi Hits (2022) »

4. Pantai Glayem

Pantai Indramayu Pantai Glayem
Pantai Glayem, Indramayu (Sumber: Instagram.com/bundanuryeni/).
LokasiDesa Juntinyuat, Blok Glayem, Kecamatan Juntnyuat, Kabupaten Indramayu (Cek di Google Maps)
Jam bukaSetiap hari, 08.30 – 16.30 WIB
Harga tiket masuk (HTM)Rp5.000
Wisata menarik terdekat» Pantai Rembat (1 menit (84 m) dari Pantai Glayem)
» Pantai Junti (9 menit (3.3 km) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat)
» Pantai Ketapang (6 menit (800 m) dari Pantai Glayem)
Kuliner enak terdekat» Ikan Bakar Perdut (9 menit (1.5 km) dari Pantai Glayem)
» Ikan Bakar Mina Ayu (12 menit (5.3 km) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat)
» Sate Mang Dam Junti (8 menit (3.2 km) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat)
Rute dari Indramayu23 mnt (16,7 km) lewat Jl. Soekarno Hatta dan Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat (Cek rute di Google Maps)
Rating pantai3,9/5 dari 708 ulasan Google

Pantai Glayem tergolong memiliki lokasi yang cukup strategis karena dekat dengan pusat kota. Dengan jarak tempuh tidak sampai satu jam dari pusat Kota Indramayu, menjadikan destinasi ini tak pernah sepi pengunjung.

Pantai ini bisa menjadi alternatif bagi kamu yang ingin menghabiskan waktu libur. Dengan membayar tiket masuk yang cukup murah, yaitu Rp5.000 saja per orang, kamu sudah bisa menikmati  keindahannya. Pemandangan pantai ini mampu memanjakan mata dan mengurangi penat setelah lelah beraktivitas di hari kerja.

Untuk kenyamanan pengunjung, Pantai Glayem menyediakan beberapa fasilitas penunjang. Fasilitas-fasilitas itu antara lain parkir yang luas, musala, toilet, area bermain, gazebo, warung, hingga spot foto yang estetik.

Kalau ingin menikmati pemandangan yang memesona, waktu terbaik untuk berkunjung ke sini adalah pagi atau sore hari. Jangan lupa bawa kamera untuk mengabadikan momen menyenangkan berlibur di pantai ini.

Jika tertarik untuk berkunjung, kamu bisa menempuh perjalanan menuju pantai dengan motor maupun mobil. Tempat ini berjarak sekitar 18 km dari pusat kota dan bisa ditempuh dalam waktu sekitar 26 menit.

5. Pantai Rembat

Pantai Indramayu Pantai Rembat
Pantai Rembat, Indramayu (Sumber: Instagram.com/katakanransel/).
LokasiJl. Raya Juntikedokan, Juntinyuat, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam bukaSetiap hari, 08.00 – 17.00 WIB
Harga tiket masuk (HTM)Rp10.000/motor
Masuk area hutan mangrove: Rp2.000
Foto di jembatan kayu: Rp2.000
Wisata menarik terdekat» Pantai Glayem (1 menit (84 m) dari Pantai Rembat)
» Pantai Ketapang (6 menit 850 m) dari Pantai Rembat)
» Pantai Junti (9 menit (3.2 km) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat)
Kuliner enak terdekat» Ikan Bakar Perdut (9 menit (1,4 km) dari Pantai Rembat)
» Dapur Syifa 2 (6 menit (1.9 km) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat)
» Sate Junti Mang Rum (5 menit (1.5 km) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat)
Rute dari Indramayu24 mnt (17,2 km) lewat Jl. Soekarno Hatta dan Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat (Cek rute di Google Maps)
Rating pantai4,2/5 dari 539 ulasan Google

Sedang mencari wisata edukasi di Indramayu? Pantai Rembat bisa kamu masukkan ke dalam daftar. Tak hanya menikmati keindahan khas pantai, di sini kamu juga bisa berkeliling di objek wisata ekowisata mangrove.

Kamu bisa mendapati tanaman bakau yang ditanam di pesisir pantai. Selain sebagai sarana ekowisata, penanaman ini juga bertujuan untuk mencegah abrasi.

Untuk bisa sampai ke kawasan mangrove, pengunjung akan diarahkan untuk melewati jembatan yang dikenal dengan istilah track mangrove. Jembatan ini terbuat dari kayu yang berdiri di sepanjang pesisir pantai.

Selain ekowisata, wisatawan juga bisa menikmati aktivitas lain, seperti memancing. Ada pula area bermain untuk anak yang ada di tepi pantai. Namun, tetap awasi mereka agar tidak berenang hingga ke tengah pantai karena bisa berbahaya.

Pantai ini menyediakan beberapa fasilitas pendukung, seperti warung makan, toilet, tempat bilas, dan area parkir. Hanya saja, belum ada akses untuk roda empat. Kalau kamu ke sini menggunakan mobil, kamu perlu melanjutkan perjalanan dengan menggunakan ojek.

6. Pantai Junti

Pantai Indramayu Pantai Junti
Pantai Junti, Indramayu (Sumber: Instagram.com/indriyaantii.s/).
LokasiJuntinyuat, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam bukaSetiap hari, 06.15 – 18.00 WIB
Harga tiket masuk (HTM)Rp5.000
Wisata menarik terdekat» Pantai Tirtamaya (3 menit (1.2 km) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat)
» Pantai Glayem (9 menit (3.3 km) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat)
» Pantai Ketapang (11 menit (4.0 km) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat)
Kuliner enak terdekat» Sate Mang Dam Junti (3 menit (800.0 m) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat)
» Sate Junti Mang Rum (5 menit (2.8 km) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat)
» Ikan Bakar Mina Ayu (7 menit (2.8 km) via Jalur Lohbener-Cirebon/Jl. Raya Cirebon – Indramayu/Jl. Raya Juntinyuat)
Rute dari Indramayu19 mnt (14,8 km) lewat Jl. Soekarno Hatta dan Jl. Raya Mulya Asri (Cek rute di Google Maps)
Rating pantai4,1/5 dari 237 ulasan Google

Di kawasan Juntinyuat, ada satu pantai yang bisa kamu kunjungi. Dengan arus air yang tenang, kamu bisa berenang di pantai ini. Untuk anak-anak, bisa bermain di bibir pantai dengan pengawasan orang tua. Mereka juga bisa berkegiatan dengan bermain pasir di sini yang pastinya tak kalah menyenangkan dan tetap aman.

Kalau tak ingin basah-basahan, kamu bisa duduk santai di atas pasir sembari menikmati deburan ombak yang tenang. Atau, pemandangan khas laut yang menenangkan. Cara ini cukup efektif untuk meringankan penat akibat Lelah beraktivitas di hari kerja.

Untuk menuju ke pantai ini, kamu bisa menempuhnya lewat Jl. Soekarno Hatta dengan waktu tempuh sekitar 22 menit dari pusat Kota Indramayu. Pantai Junti sendiri terletak dengan Pantai Tirtamaya. Kalau kamu berencana mengunjungi Pantai Tirtamaya, tak ada salahnya untuk mampir ke Pantai Junti.

7. Pantai Tiris Indramayu

Pantai Indramayu Pantai Tiris Indramayu
Pantai Tiris, Indramayu, Jawa Barat.
LokasiPantai Tiris, Pabeanilir, Pasekan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam buka06.00 WIB-18.00 WIB
Harga tiket masuk (HTM)Rp5.000
Wisata menarik terdekat» Pantai Salihara (1 menit (300 m) dari Pantai Tiris)
» Eco Wisata Mina Mangrove Persada (30 menit (7.8 km) via Jl. Dusun Bondol)
Kuliner enak terdekat» Ramen Cemen Indramayu Kota (32 menit (10.2 km) via Jl. Raya Pabean Udik)
Rute dari Indramayu35 mnt (13,2 km) lewat Jl. Raya Pabean Udik (Cek rute di Google Maps)
Rating pantai4,2/5 dari 227 ulasan Google

Pernah mendengar ada Paris di Indramayu? Pantai Tiris ini tempatnya. Ya, Paris adalah singkatan dari Pantai Tiris. Pantai ini merupakan salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi saat kamu sedang berlibur di Indramayu.

Di pantai ini terdapat kawasan hutan mangrove yang dibuat dengan tujuan untuk mencegah abrasi. Namun, seiring berjalannya waktu, hutan mangrove justru mendapat tempat di hati wisatawan dan menjadi salah satu daya tarik tersendiri.

Tak hanya menikmati suasana hutan mangrove saja, ada beberapa kegiatan asyik yang dapat kamu lakukan di sini. Apa saja?

  • Berfoto
  • Tiduran di wahana hammock untuk anak-anak
  • Menyusuri jembatan kayu
  • Nongkrong di gazebo yang telah disediakan untuk menikmati keindahan pantainya.

Konon, pantai ini menyimpan sisi mistis  yang secara tidak langsung juga menjadi daya tarik wisatawan. Yap, di sana terdapat sumur gaib. Menurut cerita, sumur tersebut tidak bisa dilihat oleh mata biasa. Yang bisa melihatnya adalah orang yang memiliki ilmu kebatinan.

Kalau ingin membuktikannya, langsung saja datang ke sini. Cari tahu sendiri apakah kamu bisa melihat sumur tersebut atau tidak. Dari pusat kota, pantai ini berjarak 10,8 km dan bisa ditempuh menggunakan kendaraan pribadi selama sekitar 29 menit.

8. Pantai Eretan Wetan

Pantai Indramayu Pantai Eretan Wetan
Pantai Eretan Wetan, Indramayu.
LokasiEretan Wetan, Kec. Kandanghaur, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam bukaSetiap hari, 24 jam
Harga tiket masuk (HTM)Rp5.000,00
Wisata menarik terdekat» Pantai Samboja (1 menit (75 m) dari Pantai Eretan Wetan)
» Pantai Panjiwa (15 menit (5.1 km) via Jl. Raya Kandanghaur/Jl. Raya Pantura)
Kuliner enak terdekat» Kuliner Indramayu Rumbah Darinih (13 menit (5.8 km) via Jl. Kali Karangkandang/Jl. Raya Eretan Wetan/Jl. Raya Kandanghaur/Jl. Raya Pantura)
» Pesona Laut Rumah Makan (8 menit (2.5 km) via Jl. Raya Kertawinangun/Jl. Raya Pantura)
Rute dari Indramayu46 mnt (35,6 km) lewat Jl. Raya Pantura (Cek rute di Google Maps)
Rating pantai4,1/5 dari 161 ulasan Google

Pernah dengar Pantai Eretan Wetan? Pantai yang berlokasi di Eretan ini lebih populer dengan sebutan Pantai Solikin. Jarak dari Jalan Pantura adalah sekitar 1 km dan bisa ditempuh menggunakan motor. Namun jika dengan mobil, kamu bisa memarkirkannya di dekat Bendungan Sumber Mas dan diteruskan dengan berjalan kaki.

Untuk menuju pantai ini, kamu harus melewati beberapa jembatan kecil yang hanya bisa dilewati dengan berjalan kaki atau menggunakan motor. Saat sedang hujan, jembatan mungkin akan menjadi licin sehingga kamu perlu berhati-hati.

Tak seperti Pantai Eretan Kulon, Eretan Wetan cenderung lebih alami dan asri. Ketika menuju ke sana, kamu akan disambut dengan pemandangan perahu nelayan yang berjejer, taman mangrove, sampai gubuk-gubuk nelayan.

9. Pantai Cibugel

Pantai Indramayu Pantai Cibugel
Pantai Cibugel, Indramayu, Jawa Barat.
LokasiSukahaji, Patrol, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat (Cek di Google Maps)
Jam bukaSetiap hari, 24 jam
Harga tiket masuk (HTM)Rp5.000/orang
Wisata menarik terdekat» Pantai Panjiwa (27 menit (14.0 km) via Jl. Raya Pantura)
Kuliner enak terdekat» Pesona Laut Rumah Makan (12 menit (6.0 km) via Jl. Raya Pantura)
» Kuliner Indramayu Rumbah Darinih (16 menit (9.8 km) via Jl. Raya Pantura)
Rute dari Indramayu55 mnt (44,2 km) lewat Jl. Raya Pantura (Cek rute di Google Maps)
Rating pantai4/5 dari 63 ulasan Google

Pantai Cibugel berada cukup jauh dari pusat Kota Indramayu, yaitu memerlukan waktu tempuh kurang lebih 1 jam via Jl. Raya Pantura. Meskipun begitu, lamanya perjalanan yang ditempuh akan dibayar dengan pesona pantai yang sangat indah.

Destinasi ini cocok dikunjungi saat berlibur. Pantai ini merupakan tempat bermuaranya Sungai Bugel. Karakteristiknya berbeda dari pantai-pantai lain di Indramayu. Mengapa? Di pantai ini, bisa kamu temui hamparan pasir putih bersih sehingga menambah indah pemandangannya.

Waktu terbaik untuk mengunjungi destinasi ini adalah pada sore hari agar kamu bisa menikmati pemandangan sunset yang cantik. Jangan lupa untuk menyiapkan kamera demi bisa mengabadikan momen berkesan ini.

Karena daya tarik yang dimiliki, tak heran jika Pantai Cibugel selalu ramai dikunjungi wisatawan.

10. Pantai Trungtum Tanjung Pura

Pantai Indramayu Pantai Tanjung Pura
Pantai Tanjung Pura, Indramayu, Jawa Barat.
LokasiDesa Ujung Gebang, Pamanukan, indramayu (Cek di Google Maps)
Jam bukaSetiap hari, 24 jam
Harga tiket masuk (HTM)Rp4.000/orang
Wisata menarik terdekat» Kampung Bintang Shukra Ujunggebang (7 menit (2.1 km) via Ujung Gebang Pantai)
Kuliner enak terdekat» Pesona Laut Rumah Makan (30 menit (19.6 km) via Ujung Gebang Pantai and Jl. Raya Pantura)
Rute dari Indramayu1 jam 13 mnt (57,8 km) lewat Jl. Raya Pantura (Cek rute di Google Maps)
Rating pantai4,3/5 dari 103 ulasan Google

Pantai Tanjung Pura terletak di dekat Pantai Glayem. Jaraknya sekitar 25 km dari pusat kota Indramayu. Lokasi tepatnya ada di Desa Ujung Gebang, Pamanukan, Indramayu.

Pantai ini terlihat masih asri dan bersih. Tidak ada sampah yang berserakan di sekitarnya. Dengan ombak yang tidak terlalu besar, cukup aman buat anak-anak bermain di pinggir pantai.

Waktu terbaik mengunjungi destinasi ini adalah pagi atau sore hari. Jika cuaca tidak mendung, pengunjung akan beruntung karena bisa menyaksikan matahari terbit dan terbenam. Hal itu membuat pemandangan menjadi berkali-kali lipat indahnya.

Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi pantai di Indramayu yang cukup populer yang bisa kamu kunjungi ketika waktu libur tiba. Rata-rata, pantai di Indramayu memiliki ombak yang tenang sehingga cukup aman untuk wisatawan. Pantai-pantai ini bisa menjadi alternatif ketika kamu sudah merasa bosan dan penat dengan aktivitas sehari-hari. Tak ada salahnya menyegarkan pikiran dengan menikmati debur ombak dan suasana pantai.

Leave a Comment