7 Tempat Camping Terbaik di Kudus yang Lagi Hits (2024)

Tidak hanya terkenal sebagai Kota Santri dan Kota Kretek, Kabupaten Kudus di Jawa Tengah juga memiliki bentang alam yang memesona. Kamu bisa menjelajahi keindahan alamnya sembari camping ceria bersama teman atau keluarga. Ada 7 rekomendasi tempat camping terbaik di Kudus yang bisa dijadikan referensi. Ketujuh tempat ini menawarkan keindahan hutan, alam pegunungan, dan perkebunan teh. Bahkan, ada yang disebut-sebut sebagai “Raja Ampatnya Kudus”, lho! Tertarik? Berikut 7 rekomendasi tempat camping terbaik di Kudus:

Mulai penasaran? Yuk, kita cari tahu.

1. Wana Wisata Ternadi

Wana Wisata Ternadi Ig @edhy Purnomo
Wana Wisata Ternadi, Kudus (Foto: https://instagram.com/edhy_purnomo)
LokasiTernadi, Dawe, Area Kebun, Ternadi, Kec. Dawe, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah (Cek di Google Maps)
Jam bukaSetiap hari, 24 jam
Harga paket campingRp5.000,00/orang (HTM)
Telepon082243559922
Rute menuju lokasi camping dari Kudus30 menit (16,6 km) via Jl. Raya Kudus – Colo dan Jl. Kaliyitno
Objek wisata menarik di sekitar lokasi campingAir terjun DAS Malang, Bukit Kakas Indah, Bukit Prahu Bubar, hutan alami, gardu pandang.

Di Kecamatan Dawe, terdapat Wana Wisata Ternadi yang populer sebagai tempat camping terbaik di Kudus. Wana Wisata Ternadi memiliki area camping yang sangat luas. Cocok untuk acara camping bersama rombongan komunitas, instansi, maupun family gathering.

Dari pusat Kota Kudus, Wana Wisata Ternadi bisa dicapai dalam waktu sekitar 30 menit. Kamu harus berhati-hati saat berkendara ke sana. Di beberapa titik, ada ruas jalan yang rusak. Jalannya pun cukup sempit. Selain itu, banyak tanjakan dan turunan yang ekstrim. Karena kondisi jalan seperti ini, banyak pengunjung yang harus berhenti beberapa kali untuk mengistirahatkan rem kendaraannya. Namun, setibanya di sana, usahamu akan terbayar lunas.

View dari lokasi campingnya langsung ke arah perbukitan, lembah, dan perkebunan kopi. Bahkan, kalau cuaca cerah, kamu bisa melihat sebagian wilayah Rembang dan Pantai Juwana. Beberapa spot foto ditempatkan di area terbaik agar latar alam yang menawan tersebut bisa kamu abadikan.

Untuk camping di Wana Wisata Ternadi, terlebih dahulu kamu harus melapor ke pengelola setempat. Harga tiket masuknya Rp5.000,00 per orang. Bawalah tenda dan peralatan camping sendiri karena tidak ada tempat persewaan khusus. Pengelola hanya menyediakan fasilitas seperti toilet, warung makan, musala, aula, area parkir, dan gazebo. Ada juga gardu pandang yang disediakan untuk menikmati panorama alam dengan lebih leluasa. Namun, untuk menuju ke gardu pandang ini, kamu harus berjalan kaki sekitar 30-45 menit. Medannya cukup menanjak.  

2. Bukit Puteran

Bukit Puteran Ig @bagus Hsfcikudus
Bukit Puteran, Kudus (Foto: https://Instagram.com/bagus_hsfcikudus)
LokasiArea Gn., Colo, Kec. Dawe, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah (Cek di Google Maps)
Jam bukaSetiap hari, 24 jam
Harga paket campingRp5.000,00/orang (HTM)
Telepon
Rute menuju lokasi camping dari Kudus30 menit (17,9 km) via Jl. Raya Kudus – Colo
Objek wisata menarik di sekitar lokasi campingKawasan perbukitan, view Gunung Muria

Bukit Puteran yang berada di Kecamatan Dawe bisa menjadi alternatif tempat camping di Kudus. Jaraknya hanya sekitar 17 km dari pusat Kota Kudus. Kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi untuk menuju ke Bukit Puteran. Kalau ingin menggunakan transportasi umum, kamu bisa naik angkutan kota warna kuning yang rutenya ke Terminal Colo. Selanjutnya, kamu tinggal melanjutkan perjalanan dengan ojek colo langsung ke Bukit Puteran. Akses jalannya sudah cukup bagus. Setibanya di area parkir, kamu masih harus melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki sekitar 10 – 15 menit. Medannya tergolong mudah untuk pemula.

Dari area camping di Bukit Puteran, kamu bisa menikmati bentang alam yang sangat memanjakan mata. Viewnya menghadap ke arah Gunung Muria dan tebing-tebing perbukitan. Yang paling khas, saat cuaca cerah, pada pagi dan sore hari banyak kabut yang menutupi area sekitar perbukitan. Saat malam hari, suasana makin romantis dengan kerlap kerlip lampu kota di kejauhan.

Harga tiket masuk Bukit Puteran sebesar Rp2.000,00/orang. Kalau camping, ada tarif tambahan sebesar Rp5.000,00/orang. Khusus untuk kamu yang tidak membawa tenda, warga sekitar banyak yang menawarkan jasa sewa tenda. Harganya cukup terjangkau, tergantung kapasitas tenda yang dipilih. Untuk fasilitas saat camping di Bukit Puteran terbilang memadai. Ada toilet, musala, warung makan, dan area parkir.

3. Wisata Pijar Park

Wisata Pijar Park Gmaps Ulien Syariah
Wisata Pijar Park, Kudus (Foto: Google Maps/Ulien Syariah)
LokasiDersaya, Kajar, Kec. Dawe, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah (Cek di Google Maps)
Jam bukaSetiap hari, 24 jam
Harga paket campingRp10.000,00/orang
Telepon081328960363 / 082326212411
Rute menuju lokasi camping dari Kudus26 menit (16 km) via Jl. Raya Kudus – Colo
Objek wisata menarik di sekitar lokasi campingPlayground, flying fox, hutan pinus, Pijar Park, paintball, area panahan

Bagaimana ya rasanya camping di tempat wisata yang sedang hits? Kalau penasaran, cobalah berkunjung ke Wisata Pijar Park.Pijar Park adalah tempat wisata hits yang berada di lereng Gunung Muria. Area camping di Pijar Park ini cukup luas dan nyaman. Cocok untuk camping komunitas, bahkan keluarga. Tempatnya sangat asri karena dikelilingi oleh pohon pinus. Selain itu, daya tarik utama dari Pijar Park ini adalah konsep tempatnya yang estetik dan unik. Ada wisata alam dan wisata edukasi dalam satu tempat.

Kamu cukup membayar sewa lahan sebesar Rp10.000,00/orang untuk camping di Pijar Park. Harga ini sudah termasuk listrik dan air. Jangan khawatir jika tidak membawa tenda. Ada persewaan tenda dengan harga mulai dari Rp60.000,00 untuk kapasitas maksimal 6 orang. Fasilitas yang tersedia di Pijar Park pun sudah sangat memadai. Ada toilet, musala, foodcourt, gazebo, lintasan motor trail, area outbound, area parkir, dan taman bermain anak. Saat malam hari, pengelola menggantungkan banyak lampu hias di sekitar area camping. Suasana menjadi lebih terang dan semarak.

Untuk mengisi waktu selama camping, kamu bisa berkeliling di kawasan Wisata Pijar Park. Ada wahana permainan yang bisa kamu coba untuk seru-seruan. Kalau ingin yang lebih santai, kunjungi taman cantik yang ada di Pijar Park. Kamu bisa sembari kulineran di taman ini. Jangan sampai ketinggalan mengabadikan momen di rumah pohon yang ikonik. Rumah pohon ini juga adalah daya tarik di Wisata Pijar Park.

4. Wisata Puser Angin

Wisata Puser Angin Ig @adam9aluh
Puser Angin, Kudus (Foto: https://Instagram.com/adam9aluh)
LokasiCopras, Tanjungrejo, Kec. Jekulo, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah (Cek di Google Maps)
Jam bukaSetiap hari, 24 jam
Harga paket campingRp5.000,00/orang
Telepon
Rute menuju lokasi camping dari Kudus38 menit (15,5 km) via Jl. Raya Pantura/Jl. Raya Tuban – Semarang
Objek wisata menarik di sekitar lokasi campingPerbukitan, Waduk Logung, view Gunung Muria

Tertarik camping dengan suasana serasa di Raja Ampat? Coba deh berkunjung ke Puser Angin! Panorama alamnya dijamin bikin betah. Tidak heran kalau Wisata Puser Angin menjadi tempat camping favorit di Kudus. Viewnya ke arah perbukitan dan Gunung Muria di kejauhan. Yang paling menarik adalah pemandangan ke arah Waduk Logung. Di tengah waduk ini terdapat sebuah gundukan yang menyerupai pulau. Inilah sebabnya banyak yang menyebut view Waduk Logung ini membuat serasa sedang di Raja Ampat.

Untuk menuju ke Wisata Puser Angin, waktu tempuhnya hanya sekitar 35 – 40 menit dari pusat kota Kudus. Kondisi jalannya teraspal bagus. Namun, sekitar 3 km menuju puncak, kamu butuh usaha ekstra untuk tiba di lokasi camping Puser Angin ini. Jalan menuju ke atas bukitnya sangat menanjak. Medannya tidak rata, berbatu, dan berdebu. Ruas jalannya sempit sehingga hanya bisa dilalui oleh sepeda motor.

Waktu terbaik untuk datang dan mulai mendirikan tenda adalah sore hari. Sebabnya, saat siang hari cuacanya sangat terik dan berdebu. Di Puser Angin belum banyak pepohonan rindang untuk berteduh. Selain itu, kamu juga tidak perlu terlalu lama menunggu untuk momen sunset yang terkenal cantik di Puser Angin.

Jangan lupa membawa bekal makanan dan minuman. Di puncak Puser Angin memang ada penjual, tetapi hanya snack dan minuman ringan saja. Fasilitasnya juga belum begitu memadai. Jadi, kamu harus membawa peralatanyang lengkap supaya campingnya tetap asyik.

5. Bukit Sepuser Camping Ground

Bukit Sepuser Ig @aliimustain
Sepuser Camping Ground, Kudus, Jawa Tengah (Foto: https://Instagram.com/aliimustain_)
LokasiRT.6/RW.1, Area Gn., Colo, Kec. Dawe, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah (Cek di Google Maps)
Jam bukaSetiap hari, 24 jam
Harga paket campingRp2.000,00/orang (HTM) Rp7.000,00/orang (camping)
Telepon085540475453
Rute menuju lokasi camping dari Kudus29 menit (17,7 km) via Jl. Raya Kudus – Colo
Objek wisata menarik di sekitar lokasi campingHutan pohon pinus, city view

Pilihan tempat camping berikutnya di Kudus adalah Bukit Sepuser Camping Ground. Terutama di akhir pekan, kamu harus melalukan reservasi terlebih dahulu agar mendapatkan tempat. Sebabnya, Bukit Sepuser Camping Ground ini selalu ramai dengan pengunjung. Baik itu anak muda, komunitas, hingga rombongan keluarga. Tempat ini tidak hanya menawarkan pemandangan dan suasana alam saja. Fasilitasnya juga lengkap. Ada spot foto, toilet, musala, warung makan, dan gardu pandang. Untuk anak-anak, tersedia beberapa wahana permainan sederhana yang bisa digunakan secara gratis.

Daya tarik Bukit Sepuser ada pada area campingnya yang luas dan berundak. Suasananya teduh karena berada di antara pepohonan pinus. Sepanjang hari udara di tempat ini selalu sejuk. Pada malam hari, udaranya bahkan semakin dingin dan menjadi berkabut. Kamu bisa bersantai di tenda sembari menyantap bekal. Kerlip lampu kota di kejauhan akan menambah suasana syahdu saat camping di Bukit Sepuser. Asyik sekali!

Untuk menuju ke Bukit Sepuser Camping Ground, kamu bisa menempuh rute menuju ke Terminal Colo terlebih dahulu. Akses jalannya bisa dilewati oleh mobil dan sepeda motor. Nantinya, setiba di Terminal Colo, khusus untuk pengguna mobil harus memarkirkan kendaraannya di sini. Akses jalan selanjutnya menuju ke atas bukit tidak bisa dilewati oleh mobil. Ruas jalannya sempit dan menanjak tajam. Kamu bisa menggunakan jasa ojek atau menghubungi pengelola Bukit Sepuser untuk transportasi menuju ke atas. Sementara itu, untuk sepeda motor masih bisa masuk, tetapi tetap harus berhati-hati. Pastikan kondisi kendaraanmu prima dan kuat melewati tanjakan.

6. Bumi Perkemahan Ronggokusumo Kudus

Buper Ronggokusumo Tabloid Cermin
Buper Ronggokusumo, Kudus (Foto: Tabloid Cermin)
LokasiArea Gn., Klaling, Kec. Jekulo, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah (Cek di Google Maps)
Jam bukaSetiap hari, 24 jam
Harga paket camping
Telepon
Rute menuju lokasi camping dari Kudus22 menit (11,9 km) via Jl. Raya Pantura/Jl. Raya Tuba – Semarang
Objek wisata menarik di sekitar lokasi campingArea outbound

Kamu butuh tempat camping yang areanya sangat luas dan tidak jauh dari pusat Kota Kudus? Bumi Perkemahan Ronggokusumo di Kecamatan Jekulo bisa menjadi pilihan. Bumi perkemahan yang satu ini sering sekali menjadi tempat camping untuk acara sekolah maupun komunitas. Area campingnya berupa lapangan yang sangat luas. Kapasitasnya mampu menampung hingga puluhan tenda sekaligus. Masih ada area yang juga bisa digunakan untuk kegiatan outbound, api unggun, atau senam bersama. Di pinggir lapangan banyak tumbuh pepohonan rindang. Selain menambah kesan asri, kamu juga bisa memanfaatkannya untuk tempat berteduh saat siang hari.

Untuk camping di Bumi Perkemahan Ronggokusumo, bawalah tenda, perlengkapan, dan bekal yang memadai. Fasilitas yang disediakan pengelola hanya toilet, pendopo, musala, dan area parkir saja. Harga tiket masuk camping di Bumi Perkemahan Ronggokusumo cukup terjangkau. Kamu bisa menghubungi pengelola untuk mendapatkan harga sesuai dengan jumlah rombongan campingmu.

7. Guyangan Camping Ground (GCG)

Guyangan Camp Ground Google Maps Restu Anugrah
Guyangan Camping Ground (Foto: Google Maps/Restu Anugrah)
LokasiJapan 01/02, Area Hutan, Japan, Kec. Dawe, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah (Cek di Google Maps)
Jam bukaSetiap hari, 24 jam
Harga paket camping
Telepon
Rute menuju lokasi camping dari Kudus33 menit (19,8 km) via Jl. Raya Kudus – Colo
Objek wisata menarik di sekitar lokasi campingPemandangan perbukitan, lembah, kebun kopi warga.

Guyangan Camping Ground cocok menjadi pilihan tempat camping di Kudus. Area camping di Guyangan ini bentuknya memanjang. Kapasitasnya cukup untuk mendirikan banyak tenda. Tempatnya nyaman dan asri. Udaranya sejuk khas pegunungan. Dengan suasananya yang tenang, kamu bisa melepas segala kepenatan.

Pemandangan ke arah pegunungan, lembah, dan hijaunya perkebunan kopi warga akan sangat memanjakan mata. Di malam hari, kerlip lampu-lampu dari arah kota terlihat jelas di kejauhan. Bahkan, saat cuaca cerah, kamu bisa menikmati gugusan bintang nan cantik di langit.

Lokasi Guyangan Camping Ground berada di jalur pendakian menuju Puncak Argo Jombangan. Dari pusat Kota Kudus, kamu bisa menggunakan mobil atau sepeda motor. Namun, saat memasuki jalur utama ke atas, medannya semakin sempit. Jalannya pun sangat menanjak, tidak memungkinkan untuk dilalui oleh mobil. Mobil harus diparkirkan di tempat khusus di bawah (dekat pangkalan ojek).

Lalu, perjalanan dilanjutkan dengan berjalan kaki sekitar 20-30 menit. Jalur menanjak untuk jalan kaki ke atas sudah berupa jalan cor dan sebagiannya lagi hanya berupa jalan setapak. Namun, perjalanan tidak akan terasa melelahkan. Semakin ke atas, pemandangannya semakin indah. Kamu juga akan melewati beberapa pohon kopi milik warga yang tumbuh di tepi jalan. Oh iya, sebelum naik ke area camping di Guyangan ini, jangan lupa untuk lapor dan izin dulu ke pengurus setempat, ya.

Bawalah tenda, perlengkapan, dan bekal yang cukup. Fasilitas di Guyangan Camping Ground belum memadai. Kamu benar-benar camping di alam terbuka yang masih sangat alami. Untuk toilet, biasanya pengunjung masih menumpang di rumah warga terdekat.

Nah, keren-keren ‘kan tempat campingnya? Harga tiketnya juga tidak bikin kantong bolong! Yuk, segera susun rencana liburanmu ke salah satu tempat camping terbaik di Kudus. Sesekalisantai sejenak di tengah alam yang indah dan sejuk untuk melepaskan kepenatanmu. Ajak keluarga atau teman terdekat supaya campingnya makin seru. Jangan lupa, tetap patuhi protokol kesehatan dan jaga kebersihan lingkungan selama camping, ya!

Leave a Comment