10 Tempat Camping Keluarga Terbaik di Malang untuk Liburan Seru

Mencari tempat camping yang seru di Malang untuk liburan keluarga? Kamu datang ke tempat yang tepat! Kami telah merangkum 10 tempat camping keluarga terbaik di Malang yang nggak hanya menawarkan pemandangan indah, tapi juga berbagai aktivitas seru. Yuk, simak rekomendasi kami!

1. Coban Rais

Tempat Camping Di Malang Coban Rais
Camping ground Coban Rais, Malang (sumber: My Dolen)
LokasiJalur Lkr. Bar. No.8, Oro-Oro Ombo, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur (Cek di Google Maps)
Jam bukaSenin-Minggu, 07.00-15.00
Harga paket wisataRp10.000/orang untuk tiket masuk
Telepon
Daya tarik wisataPemandangan sunrise indah, pemandangan gunung, air terjun, flying fox, Batu Flower Garden
Wisata menarik terdekat» Eco Green Park (15 mnt (4,5 km) dari Coban Rais)
» Batu Love Garden BALOGA (30 mnt (9,1 km) dari Coban Rais)
» Jatim Park 3 (21 mnt (5,9 km) dari Coban Rais)
Rute dari kota Malang1 jam (19,5 km) lewat Jl. Raya Tlogomas (Cek rute di Google Maps)
Rating tempat camping4.1/5 dari 4.831 ulasan Google

Coban Rais merupakan destinasi alam yang populer. Tempat ini berupa wisata air terjun yang juga terkenal dengan camping ground-nya. Lokasinya berada di ketinggian serta memiliki akses yang mudah. Jalannya bagus beraspal, bisa dilalui motor dan mobil. Ada lahan parkir yang sudah tersedia. Selain tiket masuk, biasanya ada tarif Rp50.000 per kegiatan untuk charge lokasi.

Kalau naik motor bisa masuk sampai lokasi camping. Jadi, motor bisa parkir berdekatan dengan tenda kamu. Tempat camping ini berupa lahan luas yang ditumbuhi rerumputan serta dikelilingi pepohonan. Suasana hijau, rindang, dan asri. Area camping cukup luas serta bisa muat banyak tenda.

Biasanya, pengunjung yang camping di sini datang malam-malam. Kemudian, menghabiskan satu malam di Coban Rais. Bisa sambil membuat api unggun. Lalu, saat datang pagi, kamu bisa menyambut sunrise. Kemudian, sarapan bersama. Lalu, menikmati waktu sebentar kemudian pulang saat sedikit siang.

Coban Rais menyediakan tempat camping dalam beberapa petak. Kamu bisa mendirikan tenda dengan ukuran beragam di setiap petak tersebut. Lalu, di area petak lainnya ada fasilitas outbond. Sementara, fasilitas umum juga lengkap. Tersedia kamar mandi, toilet, musala, listrik, tempat parkir.

Selain itu, ada warung yang menjual makanan. Tak perlu khawatir jika kamu tidak bawa bekal. Pengunjung yang berkemah bisa membawa perlengkapan camping sendiri jika ingin. Tempat camping ini cocok untuk siapa saja. Bisa untuk keluarga, teman, bersama pasangan maupun rombongan besar.

Catatan: Belum puas? Ingin tahu lebih banyak rekomendasi camping ground di Jawa Timur lainnya? Temukan di sini. Pada artikel tersebut, kamu akan mendapatkan lokasi camping yang keren, asri dan panorama alamnya bagus banget.

2. Bumi Perkemahan Bedengan, Selorejo

Tempat Camping Di Malang Bumi Perkemahan Bedengan Selorejo
Bumi Perkemahan Bedengan, Selorejo (sumber: instagram.com/eventjawatimur/)
LokasiJl. Raya Selokerto, Godehan, Selorejo, Kec. Dau, Kabupaten Malang, Jawa Timur (Cek di Google Maps)
Jam bukaSenin-Minggu, 24 jam
Harga paket wisataRp13.000/orang untuk biaya camping
Telepon0851-6119-1942
Rute menuju lokasi camping dari kota Malang40 menit (15,5 km) lewat Jl. Joyo Agung
Obyek wisata menarik di sekitar lokasi campingHutan pinus, kebun jeruk, sungai yang jernih

Tempat ini dikenal masyarakat setempat dengan nama Bedengan. Bedengan sangat populer, dan juga sering jadi pilihan tempat camping keluarga. Tentu siapa saja bisa camping di sini, baik kamu mengajak keluarga, teman-teman atau pasangan.

Oh iya, untuk tarif sewa tenda sebesar Rp35.000-Rp55.000. Lalu, Rp5.000-Rp75.000 untuk sewa perlengkapan lain, seperti matras, hammock, tikar, listrik.

Sementara, lokasi Bedengan sangat mudah dijangkau. Jalannya mulus beraspal, bisa dilalui mobil dan motor. Di sepanjang jalan ke lokasi ada kebun jeruk. Ada pula wisata petik jeruk, jadi kamu bisa mampir. Saat akan memasuki Bedengan, jalannya lebih kecil. Bisa dilalui satu mobil sehingga perlu bergantian.

Bedengan menyediakan tempat camping dengan sungai yang airnya jernih. Lalu, area camping cukup luas dengan pengunjung bisa mencapai 500 orang. Jadi, bisa muat banyak tenda, tidak perlu khawatir. Kamu bisa memilih tempat camping di dekat pohon-pohon pinus atau di tepi sungai.

Fasilitas sangat lengkap. Di Bedengan ada banyak warung yang menjual makanan dan minuman. Lalu, ada warung kopi di bawah pohon pinus. Ada juga fasilitas kamar mandi, toilet, pusat informasi. Area parkirnya luas, nyaman untuk mobil dan motor. Lokasi tempat parkir juga dekat dari area camping.

Bedengan menghadirkan suasana yang tenang dan teduh. Cocok untuk tempat camping sembari relaksasi. Tempat camping ini juga ideal untuk anak-anak.

3. Pantai Sendiki

Tempat Camping Di Malang Pantai Sendiki
Tempat camping di Pantai Sendiki, Malang (sumber: BerwisataTV)
LokasiArea Sawah/Kebun, Tambakrejo, Sumbermanjing, Kabupaten Malang, Jawa Timur (Cek di Google Maps)
Jam bukaSenin-Minggu, 24 jam
Harga paket wisataRp10.000 untuk tiket masuk
Telepon
Rute menuju lokasi camping dari kota Malang2 jam 9 menit (70,1 km) lewat Jl. Kolonel Sugiono
Obyek wisata menarik di sekitar lokasi campingPenginapan rumah pohon, ayunan untuk spot foto

Pantai Sendiki adalah salah satu dari 10 Pantai di Malang dengan pemandangan tercantik. Panorama di pantai terlihat eksotis dengan pasir putih dan laut biru cukup jernih. Pantainya bersih. Pantai ini juga diapit bukit di sisi barat dan timur, menambah keindahannya.

Untuk camping, ada biaya Rp10.000 per motor per malam. Lalu, Rp60.000 untuk sewa per tenda dan mendirikan tenda. Sementara, Rp20.000 untuk yang bawa tenda sendiri.

Nah, dari jalan besar beraspal, mendekati lokasi pantai, kamu akan melalui jalan kapur yang lebih sempit. Motor dan mobil bisa masuk sampai tempat parkir saja. Dari tempat parkir, kamu harus mengikuti jalan setapak naik kemudian turun ke pantai.

Garis pantai panjang juga menjadi daya tariknya. Di pesisir pantai inilah tempat kamu camping. Area camping sangat luas, bisa muat sampai sekitar 400 tenda. Untuk camping, kamu dapat membawa perlengkapan tenda sendiri atau menyewa.

Pengunjung yang camping biasanya suka makan malam sembari mengobrol. Lalu, melihat sunrise saat pagi. Sementara, fasilitas umum di sini sudah lengkap. Ada tempat duduk-duduk, kamar mandi, toilet dan musala. Ada pula warung-warung tapi lokasinya lebih dekat ke tempat parkir.

Oh iya, ombak Pantai Sendiki cukup besar sehingga kamu perlu berhati-hati. Tidak perlu khawatir, sudah ada pagar pembatas untuk camping. Kamu tidak boleh mendirikan tenda di luar pagar tersebut karena bisa terkena ombak saat pasang. Di samping itu, sudah ada tim SAR yang siap mengawasi 24 jam.

Pantai Sendiki paling cocok untuk tempat camping seru bersama teman-teman. Tentu juga boleh bersama keluarga, pasangan atau rombongan kantor.

4. Wisata Pantai Ngudel

Tempat Camping Di Malang Wisata Pantai Ngudel
Wisata Pantai Ngudel, Malang (sumber: Zada VBS)
LokasiArea Gn., Sidurejo, Gedangan, Kabupaten Malang, Jawa Timur (Cek di Google Maps)
Jam buka2 jam 5 menit (62,7 km) lewat Jl. Kolonel Sugiono
Harga paket wisataRp10.000/orang untuk tiket masuk
Telepon0822-3105-9326
Rute menuju lokasi camping dari kota Malang2 jam 6 menit (62,7 km) lewat Jl. Kolonel Sugiono
Obyek wisata menarik di sekitar lokasi campingPemandangan pantai yang indah

Pantai Ngudel adalah tempat yang nyaman untuk camping. Terutama untuk kamu yang camping bersama keluarga dan anak-anak. Juga bisa mengajak teman-teman dan rombongan. Tempat ini jadi favorit untuk camping. Akses ke lokasi mudah, jalannya mulus beraspal, bisa dilalui motor dan mobil.

Di pantai, selain tiket masuk juga ada biaya lainnya. Biaya tersebut yaitu Rp15.000 per mobil, Rp10.000 per motor, dan Rp3.000 per orang untuk menginap. Pemandangan pantai ini sangat indah dan tenang. Pasirnya putih dan bersih. Lautnya memiliki ombak yang agak besar, airnya kebiruan jernih.

Mobil dan motor kamu bisa parkir sampai dekat bibir pantai. Terdapat banyak pohon di pantai ini. Ada pohon-pohon cemara juga. Biasanya pengunjung suka mendirikan tenda di antara pepohonan tinggi tersebut. Kamu pun bisa camping di dekat kendaraan yang kamu bawa.

Pengunjung bisa membawa perlengkapan camping sendiri maupun menyewa tenda. Area camping luas dan bisa muat hingga puluhan tenda. Aktivitas yang disukai saat camping biasanya membuat api unggun saat malam. Kemudian, membuat makan malam dengan barbeque.

Di samping itu, pengunjung juga suka berenang dan bermain air. Terutama, setelah pagi tiba dan matahari mulai tinggi. Lalu, siangnya, pengunjung akan pulang kembali. Oh iya, karena ombaknya cukup besar, hati-hati, ya, saat bermain air.

Kalau fasilitas di Pantai Ngudel lengkap. Ada kamar mandi, toilet, musala, juga banyak warung yang menjual makanan dan minuman. Ada juga gazebo. Selain itu, banyak pohon membuat suasana teduh untuk kamu yang mau duduk-duduk.

5. Precet Forest Park

Tempat Camping Di Malang Precet Forest Park
Precet Forest Park, Malang (sumber: instagram.com/yoiki_malang/)
LokasiPrecet, Sumbersuko, Kec. Wagir, Kabupaten Malang, Jawa Timur (Cek di Google Maps)
Jam bukaSenin-Minggu, 07.00-18.00
Harga paket wisataRp20.000/orang
Telepon
Rute menuju lokasi camping dari kota Malang51 menit (21,6 km) lewat Jl. S. Supriadi
Obyek wisata menarik di sekitar lokasi campingHutan pinus, pemandangan Gunung Kawi

Precet Forest Park adalah hutan pinus yang cocok untuk rekreasi keluarga. Destinasi ini juga menjadi wisata edukasi sekaligus tempat camping favorit. Akses menuju lokasi berupa jalan beraspal yang bagus. Kamu bisa naik motor dan mobil ke sini. Kendaraan khususnya motor bisa masuk sampai lokasi camping.

Untuk masuk ke area camping, kamu perlu berjalan sedikit dari tempat parkir. Sudah ada camping ground khusus untuk pengunjung. Area camping luas, dengan rerumputan hijau yang rapi terawat dan bersih. Juga banyak pohon pinus menjulang tinggi. Bisa muat banyak tenda di sini.

Tempat camping ini sudah dilengkapi fasilitas kamar mandi, toilet, musala. Ada juga warung-warung yang menjual makanan dan minuman. Ada warung lesehan dan tempat ngopi juga. Pemandangan terlihat indah. Terlihat Gunung Kawi dan bukit hijau di sekeliling kawasan hutan pinus yang asri.

Selain rekreasi dan camping, pengunjung kadang menggunakan hutan pinus ini untuk lokasi foto pre-wedding. Untuk perlengkapan camping biasanya bawa sendiri. Sementara, tiket masuk gratis, kamu perlu membayar biaya parkir saja. Tempat camping ini cocok keluarga dan sahabat.

6. Bumi Perkemahan Ledok Ombo, Poncokusumo

Tempat Camping Di Malang Bumi Perkemahan Ledok Ombo Poncokusumo
Bumi Perkemahan Ledok Ombo, Poncokusumo, Malang (sumber: instagram.com/osedride/)
LokasiDusun III, Poncokusumo, Kabupaten Malang, Jawa Timur (Cek di Google Maps)
Jam bukaSenin-Minggu, 24 jam
Harga paket wisataRp15.000/orang untuk tiket masuk
Telepon0813-3457-5596
Rute menuju lokasi camping dari kota Malang54 menit (26,3 km) lewat Jl. KH. Malik
Obyek wisata menarik di sekitar lokasi campingFasilitas outbond, hutan pinus, sungai jernih dengan berbatuan

Ledok Ombo merupakan bumi perkemahan yang sangat populer. Tempat ini berupa hutan pinus yang sangat luas. Tempat camping berada jauh di dalam hutan sehingga suasana terasa tenang. Jauh dari keramaian. Mobil dan motor bisa melalui akses jalannya, tapi sedikit kurang mulus. Sedikit saja.

Mobil maupun motor bisa masuk sampai lokasi camping. Tempat camping ini berada di ketinggian 800 mdpl. Udara begitu sejuk di sini. Suasana segar sekali. Semuanya hijau dan asri dengan banyak pohon pinus. Fasilitas juga lengkap, ada kamar mandi dan toilet yang bersih. Ada juga musala.

Namun, tidak ada listrik di sini. Akan tetapi, ada warung di dekat tempat camping. Warung biasanya buka pagi sampai sore pukul 17.00. Kalau tidak bawa bekal dan malas masak, ada paket katering mulai dari Rp10.000-Rp20.000 per porsi. Menu pesanan kamu akan diantar sampai ke tenda.

Sementara, untuk perlengkapan camping, ada pengunjung yang bawa sendiri. Kamu juga bisa sewa tenda Rp40.000. Lalu, bisa dibantu mendirikan tenda dengan bayar Rp10.000. Biaya lainnya Rp10.000 untuk per sleeping bag dan Rp30.000 untuk kayu bakar per ikat.

Untuk aktivitas favorit selain outbond, pengunjung yang camping biasanya suka trekking. Kamu bisa trekking sekitar 10 menit ke sungai di bawah. Terkadang, kamu akan bertemu petani setempat. Petani kadang berbagi hasil ladangnya, seperti selada air salah satunya.

Ledok Ombo adalah tempat camping yang cocok untuk keluarga dan anak-anak. Juga untuk kamu dan para sahabat, serta rombongan kantor, sekolah dan instansi lainnya.

7. Budug Asu Camp

Tempat Camping Di Malang Budug Asu Camp
Budug Asu Camp, Malang (sumber: instagram.com/icha_kasih/)
LokasiKreweh, Gunungrejo, Kec. Singosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur (Cek di Google Maps)
Jam bukaSenin-Minggu, 24 jam
Harga paket wisataRp50.000-Rp70.000/orang
Telepon0823-3646-0623
Rute menuju lokasi camping dari kota Malang1 jam 1 menit (23,3 km) lewat Jl. Raya Lawang – Malang/Jl. Raya Malang – Gempol/Jl. Raya Surabaya – Malang
Obyek wisata menarik di sekitar lokasi campingPemandangan lereng Gunung Arjuno

Budug Asu cocok untuk kamu yang menyukai adrenalin. Tempat ini terkenal dengan jalur trekking-nya yang menanjak ekstrem. Tanjakannya curam sampai 45 derajat. Namun, sebenarnya ada dua jalur pendakian yang bisa kamu lalui untuk sampai di atas.

Jalur pertama sepanjang 800 meter dengan kondisi jalan tanah yang sangat miring. Namun, sudah terpasang tali untuk pegangan saat naik. Jalur kedua sepanjang 2 km tapi lebih landai. Kalau kamu pemula dan baru pertama kali ke sini, sebaiknya pilih jalur kedua.

Dengan kemiringan yang lebih landai tersebut, perjalanan memerlukan waktu sekitar 2 jam. Di sepanjang jalan mendaki, kamu dapat melihat pepohonan hijau di kanan kiri. Sangat indah. Setibanya di lokasi camping di atas, tentu saja rasa lelahmu akan terbayar.

Lokasi Budug Asu berada di kaki Gunung Arjuno. Di sekeliling area camping, terlihat hijaunya pepohonan dan rerumputan, serta lereng gunung yang eksotis. Di atas, ada fasilitas seperti warung, kamar mandi dan toilet. Biasanya, Budug Asu juga digunakan untuk kegiatan trail dan off road sepeda dan mobil.

Kamu dapat membawa perlengkapan camping sendiri kemari. Untuk aktivitas di sini, pengunjung yang camping suka melihat sunset dan sunrise. Selain itu, disarankan kamu tidak membuat api unggun untuk menghindari potensi kebakaran. Sebab, api cenderung mudah menyebar di sini.

Tempat camping ini cocok untuk kamu dan teman-teman yang juga menyukai tantangan ekstrem. Jangan lupa berfoto-foto karena pemandangannya luar biasa.

8. Latar Ombo, Gunung Panderman

Tempat Camping Di Malang Latar Ombo Gunung Panderman
Latar Ombo, Gunung Panderman, Malang (sumber: instagram.com/vensk___y/)
LokasiKehutanan, Kec. Batu, Kota Batu, Jawa Timur (Cek di Google Maps)
Jam bukaSenin-Minggu, 24 jam
Harga paket wisataRp10.000/orang
Telepon
Rute menuju lokasi camping dari kota Malang57 menit (23,6 km) lewat Jl. Ir. Soekarno
Obyek wisata menarik di sekitar lokasi campingTaman Bunga, pemandangan gunung

Gunung Panderman ideal untuk pendaki pemula dan yang ingin camping di alam bebas. Sementara, Latar Ombo adalah nama untuk Pos 1 pendakian ke puncak Gunung Panderman. Jadi, tidak sampai di puncak.

Omong-omong, kalau ke Gunung Panderman, idealnya di bulan Juli-Agustus. Jadi, saat musim kemarau dan benar-benar tidak turun hujan. Kamu bisa mendaki dengan aman dan nyaman.

Kendaraan bisa sampai di basecamp saja dan parkir di basecamp. Biasanya pengunjung naik motor ke basecamp tersebut. Jalan menuju basecamp cukup kecil. Jalannya berupa jalan tanah dengan paving di tengah untuk kendaraan agar bisa lewat.

Dari basecamp ke Latar Ombo, perjalanan mendaki sekitar 1,5 jam. Area camping-nya cukup luas. Muat cukup banyak tenda kalau penuh. Untuk perlengkapan camping, pengunjung dapat membawanya sendiri.

Untuk jalur pendakian, jalannya berupa tanah dan ada yang berbatu. Selain itu, kadang ada monyet. Jadi, perlu berhati-hati. Namun, tenang saja. Sampai di area camping, kamu akan mendapati pemandangan yang memanjakan mata. Area camping dikelilingi pepohonan rindang.

Selain itu, terlihat pemandangan lereng gunung berwarna biru kehijauan. Lalu, di bawah, kamu dapat melihat rumah-rumah dari kejauhan. Juga terlihat awan putih mengapung berarak. Sementara, di sekitar, terlihat lereng Gunung Panderman yang hijau ditumbuhi pepohonan.

Kalau di area camping Latar Ombo, tidak ada fasilitas apa-apa. Benar-benar alam bebas. Jadi, fasilitasnya ada di basecamp lengkap. Ada kamar mandi, toilet, musala, hingga warung. Latar Ombo cocok untuk tempat camping bersama teman-teman pencinta alam. Juga cocok untuk para pendaki pemula.

9. Air Terjun Coban Talun

Tempat Camping Di Malang Air Terjun Coban Talun
Air Terjun Coban Talun, Malang (sumber: dewoAndi family adventure)
LokasiDusun Wonorejo, Desa, Tulungrejo, Kec. Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur (Cek di Google Maps)
Jam bukaJumat-Rabu, 07.00-17.00. Kamis, 07.30-17.00
Harga paket wisataRp100.000/paket camping
Telepon0813-3415-0762
Rute menuju lokasi camping dari kota Malang1 jam 6 menit (29,2 km) lewat Jl. Ir. Soekarno
Obyek wisata menarik di sekitar lokasi campingAir terjun, wahana permainan, ayunan, hammock

Coban Talun menyediakan camping ground yang sangat, sangat nyaman. Ada tiga camping ground favorit di sini, yaitu Apache Camp, Pagupon Camp dan OYOT. Apache Camp dan Pagupon Camp lebih tepatnya bertema glamping. Keduanya berada di area yang berbeda.

Apache Camp berupa kamar-kamar yang didesain mirip tenda suku Indian. Sementara, Pagupon Camp berupa pondok-pondok seperti cottage. Sementara, OYOT atau Obyek Wisata Coban Talun adalah destinasi camping yang paling terasa camping-nya.

Untuk tiket masuk, kamu perlu bayar Rp12.000 per orang. Kemudian, untuk camping di OYOT perlu bayar Rp100.000. OYOT menyediakan area camping berupa lahan rerumputan luas. Kemudian, juga ada pohon-pohon di sekitar area camping tersebut.

Aksesnya sangat mudah, mobil dan motor bisa masuk sampai di lokasi camping. Jadi, kamu bisa mendirikan tenda tepat di sebelah kendaraan kamu. Area camping juga luas, bisa muat belasan tenda lebih. Biasanya, pengunjung membawa perlengkapan camping sendiri.

Kamu tenang saja karena di sini fasilitas sangat lengkap. Ada kamar mandi, toilet, musala, warung makanan dan minuman, listrik. Suasana cukup tenang. Terasa hijau dan rindang di sini, serta udaranya sejuk. Pengunjung suka menikmati malam sambil makan dan bersantai.

Selain itu, kamu bisa melihat sunrise saat pagi. Kemudian, sebelum pulang, kamu dapat menyempatkan mampir ke air terjun. Coban Talun merupakan wisata air terjun dengan jalur trekking yang asyik. Jalannya naik turun di hingga sampai di air terjunnya.

Jadi, Coban Talun adalah tempat camping yang cocok untuk keluarga, juga teman-teman. Kamu juga sangat bisa mengajak anak-anak ikut camping di sini.

10. Pantai Watu Lepek

Tempat Camping Di Malang Pantai Watu Lepek
Pantai Watu Lepek, Malang (sumber: instagram.com/indonesia_forever_/)
LokasiHutan, Gajahrejo, Gedangan, Kabupaten Malang, Jawa Timur (Cek di Google Maps)
Jam bukaSenin-Minggu, 24 jam
Harga paket wisataRp10.000/orang
Telepon
Rute menuju lokasi camping dari kota Malang2 jam 11 menit (64,3 km) lewat Jl. Kolonel Sugiono
Obyek wisata menarik di sekitar lokasi campingPantai Batu Bengkung, spot memancing

Pantai Watu Lepek adalah tempat favorit untuk camping. Pantai yang eksotis ini berada di balik bukit. Pantainya dikelilingi tebing karang. Akses ke pantai berupa jalan beraspal halus tapi menanjak. Kamu bisa menggunakan mobil dan motor ke lokasi pantai.

Parkirlah di Pantai Batu Bengkung, karena Pantai Watu Lepek berada persis di sebelahnya. Jalan masuknya pun lewat Pantai Batu Bengkung. Tiket masuknya Rp10.000. Dari Batu Bengkung ke Watu Lepek, kamu perlu berjalan menaiki bukit yang cukup curam. Lalu, turun ke pantai tempat camping.

Jadi, kendaraan bisa sampai di tempat parkir saja. Kemudian, kamu berjalan ke lokasi camping, tidak begitu jauh. Biasanya, pengunjung membawa perlengkapan camping sendiri. Termasuk membawa peralatan masak dan makanan serta minuman.

Pemandangan Pantai Watu Lepek sangat indah. Pasirnya putih dan banyak batu karang. Pastikan kamu mengenakan alas kaki yang nyaman. Apalagi jika ingin menapaki batu-batu karang yang besar dan tajam. Aktivitas yang disukai pengunjung yaitu memancing, berfoto, serta membuat api unggun saat malam.

Kamu juga tidak boleh melewatkan sunrise dan sunset yang cantik. Apalagi, pantai ini memiliki lautan dengan air biru jernih. Ombaknya cukup tenang. Pengunjung kadang juga bermain air di tengah kegiatan camping.

Untuk fasilitas di Pantai Watu Lepek belum ada. Kondisinya masih berupa alam bebas lepas. Namun, ada fasilitas tersedia di pantai sebelahnya, Pantai Batu Bengkung. Ada kamar mandi, toilet, dan warung. Jadi, Pantai Watu Lepek cocok untuk kamu dan teman-teman yang juga menyukai kegiatan di alam bebas.

Demikian rekomendasi tempat camping terbaik di Malang. Camping dapat meningkatkan rasa kebersamaan antara kamu dan orang-orang terdekat. Selain itu, camping juga bisa menjadi aktivitas healing. Biarpun cuma sebentar, camping bisa menyegarkan pikiran. Makanya, tidak ada alasan untuk menunda camping. Let’s go right away!

Baca lebih lanjut: 10 Tempat Camping Terbaik di Blitar yang Lagi Hits (2022) »

Leave a Comment